Kamis, 20 Februari 2014

Kalimat Ini Bernama Bismillah

Ada bacaan pendek namun memiliki fadhilah yang besar, ia amalan yang dibaca umat Islam pada permulaan semua perbuatan baik, yang membuat menjadi amal Ibadah yang Insya Allah memiliki kebarokahan. Bacaan ini juga sebagai tanda pengakuan atas kepemilikan Allah yang maha memiliki dan maha menguasai segala yang ada didunia ini, dan kita manusia hanya menumpang, bahkan jasad serta ruh juga milik-Nya. Dan kalimat ini juga pembuka doa serta pembuka ummul kitab. Kalimat ini bernama Bismillaah 
 
Dari Jabir radhiallahu ‘anhu, dia berkata, “Saya mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ‘Apabila seseorang masuk rumahnya dia menyebut Allah Ta’ala pada waktu masuknya dan pada waktu makannya, maka setan berkata kepada teman-temannya, ‘Kalian tidak punya tempat bermalam dan tidak punya makan malam.’ Apabila ia masuk tidak menyebut nama Allah pada waktu masuknya itu, maka setan berkata, ‘Kalian mendapatkan tempat menginap’, dan apabila ia tidak menyebut nama Allah pada waktu makan, maka setan berkata, ‘Kalian mendapatkan tempat bermalam dan makan malam.’” (HR. Muslim) Adapun jika kita terlupa membaca ‘bismillah’ di awal waktu kita makan, maka kita cukup membasa ‘bismillah awwalahu wa aakhirohu’ di saat kita ingat.

Dari ‘Aisyah radhiallahu ‘anhuma, ia berkata, “Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda, ‘Apabila salah seorang kamu makan, maka sebutlah nama Allah Ta’ala (bismillah). Jika ia lupa menyebut nama Allah di awal makannya, maka hendaklah ia mengucapkan, بِسْمِ اللهِ أوَّلَهُ وَ اخِرَهُ (Dengan menyebut nama Allah pada awalnya dan pada akhirnya)’.” (HR. Abu Daud dan Tirmidzi, dia berkata, “Hadits hasan shahih”)

Kita juga disunnahkan membaca bismillah ketika kendaraan yang kita kendarai mogok. (HR. Abu Daud, Shahih Sunan Abu Daud III/941) mudah-mudahan bermanfaat dan Allah Subhanaahu wata'ala memberkahi perbuatan kita sekalian.

Ridwan Anshory